Senin, 27 April 2015

PARTISIPASI SMKN2BDG UNTUK CARNIVAL ASIA AFRIKA 2015






    CARNIVAL ASIA AFRIKA adalah sebuah Event Luar Biasa yang dilaksanakan tgl 25 April 2015 Paska KAA di Jalan Asia Afrika, Bandung. Carnival ini menyerupai Carnival Jember namun peserta Carnival ini dihadiri 28 Negara Dunia termasuk beberapa Kota Besar di INDONESIA dan Kota BANDUNG menjadi Sorotan Dunia Saat KAA dilaksanakan.

            CARNIVAL ASIA AFRIKA Ini Pertama kali diadakan oleh Kota Bandung dan mendapat Respon baik dari Publik Negara maupun Mancanegara. Peserta CAA dihadiri oleh komunitas - komunitas Seni Kota Bandung, Pelajar Mahasiswa , SMA/SMK , SMP, SD bahkan hingga pelajar TK. Diantara pelajar tersebut ada beberapa siswa SMKN2BDG yang mengikuti kegiatan CAA diantaranya adalah Maya ( XI AM ). Maya meramaikan CAA sebagai perwakilan DISDIK Kota Bandung dgn Busana Bandung Juara, Maya berhasil menjadi sorotan para Photografer dikarenakan Kostum yang dikenakan maya adalah kostum terheboh di CAA Bagian Pertama.

           Tidak hanya saat CAA berlangsung dgn iring - iringanya , namun Maya pun berhasil menjadi sorotan para pengunjung KAA untuk photo bersama , lebih dari 100 Pengunjung CAA yang telah berpoto bersama , hal ini merupakan prestasi baik untuk SMKN2BDG. Kostum yang dikenakan maya adalah Rancangan dan hasil modifikasi dari karyawan SMKN2BDG Ardi ( 23 thn ), Kostum tersebut dirancang selama 4 hari 4 malam, tidak salah kalau hasilnya sangat memuaskan. Selain Maya ada 3 siswa kls 11 anggota Paskibra SMKN2BDG yang menjadi Pembawa umbul-umbul atau bendera para delegasi yaitu Toni, . Madya dan Nashur, Dengan gagahnya mereka bertiga sangat meresapi peranya sebagai pengiring bendera delegasi.

          Carnival Asia Afrika Rencananya akan menjadi acara tahunan, kita tunggu tahun depan, semoga SMKN2BDG bisa kembali mengikuti Kegiatan super heboh tersebut dan semoga lebih banyak lagi siswa SMKN2BDG yang berpartisipasi :)
( Art13 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar